Jumat, 15 Juni 2012

Enchanting Trip to Australia

Yee haw...

that's so excited...

Akhirnya aku bisa berkesempatan menginjakkan kaki di Australia, negara yang dari dulu cuman ada dalam impian, sekarang bisa jadi kenyataan. Visanya tergolong mudah untuk didapat, kemudian petugas imigrasi gak nanya2 macem2...

Naik Garuda Indonesia penerbangan malam, tiba di Melbourne pagi hari diiringi dengan rinai hujan tak membuatku patah semangat...

Australia, here I come...

Dua hal yang aku gak dapetin dari negara lain adalah di toilet bowl nya bisa ada pilihan mau air nya mengucur itu setengah atau seluruhnya, mungkin ini buat penghematan air, yang setengah buat buang air kecil dan tombol seluruhnya untuk yang buang air besar.

Satu lagi yang bikin bingung adalah di salah satu toilet di Sydney, tombol untuk air mencuci tangan adanya di kaca. Cukup unik juga...

Karena keterbatasan waktu, aku cuman berkesempatan menjelajahi Melbourne selama sehari semalam, karena besokannya sudah harus terbang lagi ke Sydney.

Di waktu yang sempit ini, karena keluar dari bandara sudah siang, kita langsung makan di resto Thai, kemudian perjalanan dilanjutkan melihat bangunan Gereja St. Patrick, dan  ke Fitzroy Garden, mengunjungi Captain Cook's Cabin. Karena masuk ke cabin tersebut harus bayar 15 dollar, aku memutuskan untuk tidak masuk dan hanya melongo dari depan aja. Cabinnya kecil.

Kemudian kita berkesempatan untuk berbelanja di Queen Victoria Market. Barang2nya cukup terjangkau dan senang sekali aku disini melihat2 souvenir, jaket2, boots, dan juga buah2an segar.

Esokan harinya bangun subuh, kita langsung ke bandara domestic untuk terbang bersama Jetstar ke Sydney. Sesampainya di Sydney kita menyempatkan diri untuk pergi ke Bondi Beach, Rose Bay - rumah orang2 kaya, kemudian ke Gap Bay juga dimana ada tebing indah disana.

Siangnya setelah kenyang makan di Nine Dragons Restaurant - Chinese Food di Chinatown Sydney, kita diajak untuk berbelanja di Paddy's Market selama lebih dari 4 jam.

Malamnya kita makan di Mongolian Barbeque.

Setelah makan malam, kita balik ke hotel, tapi dasarnya anak2 bandel, kita keluar lagi jam 8 hingga menjelang tengah malam untuk melihat festival lampu di sekitar Opera House.

Esokannya pagi2 kita diajak ke Darling Harbour untuk berbelanja di Hard Rock Cafe. Belanja lagi deh 2 kaos cantik. Kemudian kita diajak city tour, melihat keindahan harbour bridge, kemudian makan di captain cook cruise, sayangnya hujan dan berkabut. Namun diatas kapal, kita sempat untuk foto2 di dek dgn pemandangan Opera House dari kejauhan dan Harbour Bridge.

Selesai makan, rencananya kita akan foto grup di Botanical Garden dengan latar belakang pemandangan Opera House dan Harbour Bridge dibelakangnya, sayang sekali hujan keras dan berkabut. Tapi foto mah tetep aja jalan terus...

Pulangnya kita melewati Markas Angkatan Laut atau Naval Base, King's Cross - Red Light Districtnya Sydney dan berbelanja di Pitt Street Mall untuk barang2 bermerk.

Makan malam di Restoran Indo - ikan saos asem manis, rendang, gado2, udang tahu pete, sop buntut, ayam goreng kremes jadi andalan untuk santap malam kita.

Esokannya free day, kita nyobain naek monorail dan menghabiskan pagi di Wildlife, berfoto dengan Koala, melihat dari dekat Koala, Wallaby dan binatang2 khas Australia. Siangnya kita makan di dekat sana, aku makan Calamari dengan Sweet Potato Fries, enak jg...

Karena penasaran pengen foto di opera house, kita bela2in kesana lagi untuk sekedar foto2 naik taxi, kemudian balik ke Paddy's Market lagi, tapi yang lantai 2 nya, karena yang basement tempat belanja souvenir tutup dan hanya buka hari Rabu-Minggu sampai jam 5 sore.

Puas belanja, kita naro belanjaan di hotel, hanya dengan berjalan kaki aja nyampe, terus kita langsung keluar lagi ke Cole Supermarket untuk (tetep) belanja oleh2...

Paginya kita naek Garuda Indonesia sampe di Jakarta sore hari...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar